Wujudkan Visi Sebagai Writers University, Gugus Publikasi Ilmiah FTK UINSA Adakan Konsolidasi

    Wujudkan Visi Sebagai Writers University, Gugus Publikasi Ilmiah FTK UINSA Adakan Konsolidasi

    SURABAYA - Gugus Publikasi Ilmiah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UINSA berkonsolidasi untuk meningkatkan kualitas publisher (Jurnal) di bawah pengelolaan Fakultas, Bertempat di ruang meeting Mall Publikasi UIN Sunan Ampel Surabaya (UINSA), Rabu (17/5/2023). 

    Kegiatan ini sejalan dengan semangat dalam mewujudkan salah satu visi Rektor menjadikan UINSA sebagai writers university. Dibawah komando Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan FTK, Prof. Dr. Hj. Husniyatus Salamah Zainiyati, M.Ag, gugus publikasi ilmiah FTK duduk bersama membicarakan hal-hal yang menjadi isu-isu penting yang dihadapi para pengelola Jurnal yang dimiliki FTK dengan pendampingan dari ketua Mall publikasi UINSA, Dr. Sulanam, M.Pd.

    Dalam diskusi yang berkembang, beberapa isu yang dibahas antara lain berkenaan dengan eksistensi Jurnal disetiap Prodi dan akreditasinya. Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan FTK yang kerap disapa Prof. Titik menyampaikan urgensi keberadaan Jurnal disetiap prodi dan pentingnya akreditasi jurnal. “Jurnal Prodi sangat urgent guna meningkatkan performa Prodi dan membantu dosen dan mahasiswa dalam publikasi ilmiah. Maka akreditasi jurnal-jurnal Prodi menjadi penting untuk dilakukan dan dipertahankan” ujar Prof.Titik.

    Dari 9 Prodi yang dimiliki FTK, 6 Jurnal Prodi terakreditasi Sinta 3 dan 4. Dua jurnal Prodi (PGMI & PIPA) belum terakreditasi. Serta satu Prodi belum memiliki jurnal yaitu prodi Pendidikan Profesi Guru (PPG). Saai ini satu jurnal sedang dalam proses penilaian akreditasi yaitu Jurnal API Prodi MPI. 

    Selain itu Jurnal PAI rencana akan mengajukan reakreditasi agar kembali terakreditasi  Sinta 2 pada akhir Mei. Jurnal Prodi PBA habis masa berlaku Juni 2023, perlu segera mengajukan reakreditasi agar tdk discontinue. Selain itu, untuk prodi PPG yang belum memliki Jurnal Ilmiah berdasarkan berbagai analisis dan peluang dirasa sangat perlu untuk membuat Jurnal ilmiah sendiri dibawah bimbingan tim dari Mall Publikasi UINSA.

    Komitmen FTK UINSA untuk menjadikan UINSA sebagai writers university ditunjukkan dengan dukungan terhadap Gugus Publikasi Ilmiah FTK untuk senantiasa meningkatkan performanya melalui bimbingan dan pendampingan terhadap Jurnal Ilmiah yang dimiliki setiap prodi. Semakin banyak Jurnal Ilmiah, maka semakin luas dapat menampung tulisan dosen dan mahasiswa FTK dan memotivasi seluruh civitas akademik FTK untuk menulis dan mempublikasikan tulisannya di Jurnal prodi masing-masing. (ftk)

    surabaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Masuki Tahun Politik, Prajurit TNI Pegang...

    Artikel Berikutnya

    Mahasiswa Berprestasi Leni Kirani Raih Juara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami