SURABAYA - Untuk lebih meningkatkan hubungan emosional antara Babinsa dengan warga diwilayah binaan, Babinsa Koramil 0831/03 Gubeng Sertu Joko melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama pedagang burung pasar bratang Kec. Gubeng. Minggu (09/10/22)
Dalam kegiatan ini selain menjalin komsos guna meningkatkan kedekatan dengan masyarakat, juga sebagai media untuk belajar dan bertukar informasi terkait situasi dan kondisi diwilayah binaan.
Pada kesempatan tersebut, Sertu Joko memberi motivasi dan menghimbau kepada para pedangan burung bratang untuk meningkatkan rasa semanagat walaupun di tengah pandemi covid-19 sampek sekarang belum berakhir.
Babinsa juga berpesan, ”Agar jenis burung-burung yang di lindungi oleh BKSDA tidak di perjual belikan, karena selain berdampak pada populasinya di alam, juga ada sanksi hukumnya, " pungkasnya.