Bersama Empat Babinsa Pakal Aktif Kunjungi Balita Stunting di Wilayah

    Bersama Empat Babinsa Pakal Aktif Kunjungi Balita Stunting di Wilayah
    Bersama Empat Pilar Babinsa Kelurahan Pakal Serda Solikun Terus Pantau Perkembangan Anak Stunting Diwilayah

    Surabaya, - Babinsa Kelurahan Pakal Koramil 0830/06 Benowo Serda Solikun lakukan pendampingan kunjungan kepada Balita stunting dalam rangka percepatan penurunan angka stunting wilayah Kelurahan Pakal, Sabtu (12/11/2022).

    Serda Solikun mengatakan kegiatan ini dilakukan dengan mendatangi dari rumah ke rumah untuk dilakukan observasi secara kontinyu dan melihat kondisi anak secara langsung yang terdapat di wilayah Kelurahan Pakal diantara ananda Arsyla (Pakal Sumberan GG 1 RT 05 RW 01, BB/ TB : 9, 40 Kg/81, 00 Cm, Status Gizi : Pendek), Marsel (Sidorejo 3A No. 56A Rt03/RW01, BB/TB  : 12, 35 Kg/93, 8 Cm, Status Gizi : Pendek) dan Kyara (Pakal Madya Jaya 2 RT 03  RW 02, BB/TB  : 10.95 Kg/90.06 Cm, Status Gizi : Pendek). Balita beresiko stunting ini terus dilakukan pemantauan untuk diberikan asupan gizi dan pelayanan kesehatan yang baik oleh pihak terkait yang ada diwilayah, ucapnya.

    Selain dengan mendatangi dari rumah ke rumah, pihak kesehatan  juga memberikan konsultasi kepada orang tua anak. Adapun beberapa faktor yang dapat menyebabkan stunting bisa dari pola makan yang sulit bahwa anak-anak cenderung tidak makan teratur dan sedikit dalam asupan makanannya, jadi Peran orang tua sangat di butuhkan untuk mengetahui makanan apa saja yang cukup dan bergizi tinggi, tandas Solikun.

    Pendampingan yang dilakukan oleh babinsa bersama tenaga kesehatan yang ada diwilayah ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian terhadap masyarakat agar mereka mendapatkan pelayanan secara rutin sehingga anak-anak mereka dapat tumbuh sehat seperti anak-anak lainnya. " Pungkasnya.

    Turut hadir dalam kegiatan ini, Bapak Lurah Pakal beserta ibu lurah, Kepala Puskesmas Benowo beserta staf, Babinsa Kel Pakal, Bhabinkamtibmas Kel Pakal, Kasie Kesra Kel Pakal, Kasie Bangtib Kel Pakal, Staf Bangtib Kel Pakal, Staf Kesra Kel Pakal, Projopati Kel Pakal, KSH (Kader Surabaya Hebat) Kel Pakal dan Mahasiswi UNAIR Surabaya.

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    PT Pegadaian Gelar Kuliah Tamu Soal Keuangan...

    Artikel Berikutnya

    Peringati Hari Pahlawan, ITS Apresiasi Pejuang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan

    Ikuti Kami